Persahabatan Kita ^^
Ada banyak kisah persahabatan di sekeliling kita, baik melalui film/sinetron yang pernah ditonton, maupun dari kisah yang terjadi di kehidupan sehari-hari.
Pada dasarnya, manusia tidak bisa hidup sendirian. Ia selalu ingin dianggap ada oleh orang di sekitarnya. Dia ingin berkomunikasi, berbagi cerita, dan melakukan banyak hal bersama. Tak jarang kita melihat seorang yang sendirian, tak berkawan, dan menganggap dirinya sebagai seorang individualistik. Namun, dalam hatinya yang paling dalam, pasti dia juga ingin merasakan kebersamaan.
Ketika kebersamaan itu terjalin dalam sebuah persahabatan, maka segelintir cerita pun mulai mengalir. Mulai dari curhat-curhat-an gak jelas, permainan sederhana, kejutan ulang tahun, hingga kisah menyedihkan tatkala perbedaan pendapat muncul. Terkadang ego masing-masing mengalahkan arti persahabatan, walau hanya sesaat.
Kembali ke kisah persahabatan..
Apa kisah persahabatanmu yang paling mengesankan?
Bagiku, ada banyak kisah persahabatan yang ku alami. Salah satunya ketika muncul suatu istilah baru dalam persahabatan, yaitu "ngeskrim", suatu kata yang digunakan untuk menggambarkan kegiatan makan es krim bersama.
Selanjutnya, perhatikanlah gambar berikut ini.
Selanjutnya, perhatikanlah gambar berikut ini.
@Tafakur Alam |
Coba tebak persamaan dari gambar-gambar di atas!
Tentu saja persamaannya terletak pada objek fotonya, namun cobalah lihat dari sudut yang berbeda. Dapatkah kau menemukannya?
Tentu saja persamaannya terletak pada objek fotonya, namun cobalah lihat dari sudut yang berbeda. Dapatkah kau menemukannya?
Yaps, baju yang sama dalam momen yang berbeda.
Bagiku kaos bertuliskan kata Jogja (walaupun tidak terlihat tulisannya) itu cukup istimewa dan aku sungguh senang sekali mengenakannya di berbagai kesempatan. Pertama kali ku pakai saat aku pergi ke Kebun Raya Bogor bersama teman-teman tercinta. Selanjutnya ku pakai lagi saat mengikuti Tafakur Alam 2013. Kemudian waktu pergi ke Dufan sengaja ku mengenakannya. Perjalanan Jakarta - Purworejo saat pulang kampung pun terasa lebih indah mengenakan kaos itu.
Mengapa sebegitu istimewanya kaos itu? Karena tak hanya aku yang memilikinya. Di kota nan jauh disana, seseorang memiliki kaos yang sama. Sengaja. Membeli di tempat yang sama. Pada waktu yang sama. Harga yang sama. Ukuran kaos yang sama. Inilah wujud persahabatan kami, aku dan dia.
Dia yang di hari ini, 10 April 2013 mungkin tengah kesakitan karena kepalanya bertambah satu, menjadikannya bertambah dewasa (secara umur).
Selamat Ulang Tahun, sahabatku.
Semoga di sisa umurmu, kau masih bisa terus berkarya, memberikan yang terbaik untuk kedua orang tua, keluarga, sahabat, dan teman-temanmu.
Happy Birthday, Wahyu Hanif Al-Qiram ^^
Wakakak kok aku baru ngeh yah kalo mia pake bajunya samaan semua pas ketiga acara di atas..
ReplyDeletewkakakaaka... kaos kesayangan chi..
ReplyDeleteyuk kita kembaran :D