[Review] Kyo no Kira-kun - Today's Kira-kun / Closest Love To Heaven

Friday, September 15, 2017
cover
Ninon Okamura (Marie Iitoyo) adalah seorang siswa SMA yang suka berbicara dengan seekor burung beo. Ninon Okamura tidak punya teman di sekolah. Sementara itu, Yuiji Kira (Taishi Nakagawa) adalah teman sekelas Ninon Okamura. Dia menikmati hari-hari sekolahnya dengan mengganggu murid-murid lain dan berkencan dengan berbagai gadis, tapi rahasianya adalah bahwa dia sakit parah dan hanya memiliki satu tahun untuk hidup.

Ninon Okamura dan Yuiji Kira tinggal bersebelahan, tapi mereka belum saling berbicara di sekolah. Ninon Okamura mengetahui dari orang tuanya bahwa Yuiji hanya memiliki waktu satu tahun untuk hidup. Suatu hari, Yuiji Kira memberitahu Ninon Okamura bahwa dia tidak ingin mati dan dia tidak ingin sendirian. Ninon Okamura mengatakan kepadanya bahwa dia akan berada di sisinya sampai dia meninggal.

***

Sebenarnya aku tak suka film dengan alur cerita seperti itu. Sepasang kekasih yang salah satunya memiliki penyakit mematikan dan pasangannya tetap mempertahankan cintanya, namun ternyata ditentang orang tuanya. Di akhir cerita sepasang kekasih tersebut melangsungkan pernikahan, yang entah nikah beneran atau cuma nikah-nikahan. Acara tersebut dihadiri oleh orang tua dari kedua mempelai yang menandakan bahwa kedua orang tua sudah memberikan restu.

Fiyuh, bosen dengan cerita seperti itu! Biasanya sih film-film tersebut tayang sebelum tahun 2013. Banyak banget cerita dengan alur yang sama, meski dikemas secara berbeda dan aktor/aktris yang berbeda pula. Eh, di tahun 2017 ini, ternyata masih ada film dengan alur cerita tersebut. 

Menurutku, film "Closest Love To Heaven" alurnya kurang jelas. Ninon yang awalnya digambarkan tidak punya teman, jarang ngobrol, tiba-tiba bisa berpacaran dengan Yuiji, dan Ninon menjadi orang yang friendly. 
Meski memiliki alur yang kurang jelas, film ini mampu membuatku tersenyum-senyum sendiri. Apalagi tokoh utamanya Taishi Nakagawa yang kata orang mirip Sota Fukushi #nggakpenting
Jadi, kalau kamu suka cerita romance remaja, mungkin film ini bisa jadi alternatif pilihan kamu ^^

2 comments:

  1. Aku baru nnton ini film di tahun 2019,dan salahnya lagi aku nonton film ini tuh setelah nonton my tomorrow your yesterday.. Makin kebanting aja..
    Yg sangat disesali sih selain cerita nya emang classic dan mudah ditebak, pemeran utama cewe nya kurang menarik dalam hal penampilan maupun akting.. Buat Taishi gw demen sih, aktingnya gk terlalu berlebihan dab cakep hehe
    Dan ya gw asalnya bingung kirain ini cowo yg main di my tomorrow your yesterday (sota fukushi) ternyata beda..

    ReplyDelete
    Replies
    1. pasti berasa banget tuh kebantingnya hehe..
      apalagi kan "my tomorrow your yesterday" ceritanya tentang time spiral yang butuh waktu untuk mencerna setiap adegannya.

      Delete

Terima kasih telah mengunjungi Wamubutabi :)
Silahkan tinggalkan jejak ^^

Powered by Blogger.