14 sifat wanita yang tidak disukai pria

Saturday, August 09, 2014
Aku baru saja mendarat di sebuah postingan yang berada dalam Celoteh Blog. 14 sifat wanita yang tidak disukai pria. Wow, banyak banget. Apalagi Rian, pemilik Celoteh Blog, dan didukung oleh kebanyakan laki-laki menyatakan setuju dengan 14 sifat tersebut. Bahkan, mereka mem-"bener banget"-kan setiap pointnya. WOW.

Apa aja sih 14 sifat wanita yang tidak disukai pria ini? Yuk, kita simak bersama-sama..

1. Akumulasi.
Akumulasi; dimana memiliki pakaian atau barang lebih dari satu itu hukumnya sangat wajib. Misalnya nih lihat dress panjang keren. Langsung deh dibeli. Walaupun di lemari sebenarnya sudah punya dress panjang, tapi tetap saja dibeli. Dan selalu ada alasan untuk tetap membelinya.

Duh, apa yang salah dengan sifat wanita yang satu ini. Toh dress panjang yang kita beli kan beda motifnya, beda modelnya. Beda dong jadinya. Lagian, wanita itu sensitif kalau lagi jalan sama temen-temennya, terus temennya nyeletuk, "eh, kok kamu pake baju ini lagi sih? baju favorit ya?", "eh, tas kamu kok nggak ganti-ganti sih? pake yang itu muluk." 

2. Sahabat karib.
Saat sahabat karib saling bertemu, dunia seakan menjadi milik mereka. Seketika gemuruh suara hadir dari mulut mereka yang tak henti-hentinya bercerita. Apa saja mereka bahas, mulai dari kejadian penting hingga kejadian enggak penting sama sekali. Dan pokok bahasan yang paling diminati adalah "gimana hubungan kamu dengan si dia?", "sekarang lagi dekat dengan siapa? dia?", "dia orangnya kayak gimana sih?"

Eh, apa karena merasa jadi pokok bahasan antara wanita dengan sahabat karibnya, pria-pria tidak menyukai hal ini? Yaelah, kita, para wanita, saat kumpul bersama bahasnya dari A sampai Z kali, nggak cuma tentang hal-hal mengenai pria doang. Jadi, nggak masalah dong? Hihi. 

3. Menggerutu
Istilah lainnya 'ngedumel'. Wanita bisa menghabiskan waktu seharian hanya untuk menggerutui seseorang hanya karena orang itu membuat wanita marah, bahkan hanya karena sikap menyebalkan seseorang.

Memang sih nggak ada manfaatnya. Tapi cukup puas juga setelah ngomel-ngomel sendiri (baca: menggerutu) dan hati terasa Plong!
 
4. Menangis.
Wanita cenderung cengeng alias suka menangis. Menonton film sedih, menangis. Melihat kejadian yang mengharukan, menangis. Hingga kejadian-kejadian yang benar-benar menyedihkan, menangis. Terkadang susah membedakan air mata wanita.

Wahai kaum adam. Tak perlulah kalian merasa bingung dengan alasan seorang wanita untuk menangis. Beginilah kodrat wanita yang begitu mudah mengungkapkan sesuatu dengan tangisan. Kalian cukup sediakan pundak sehingga kami bisa bersandar. *eaa

5. Rasa ingin tahu yang besar.
Kalau istilah jaman sekarang namanya "KEPO". Wanita cenderung ingin tahu semua hal. Memastikan apakah semuanya baik-baik saja? atau justru ada yang tidak beres? Ketika seorang istri melihat suaminya yang berdiam diri, istri akan menanyakan, "kenapa? ada masalah apa? kok diam saja?" bla bla bla hingga wanita menemukan jawaban yang pas atau hingga sang pria benar-benar marah.

Yes, kami, para wanita hanya ingin memastikan bahwa semuanya masih terkontrol. Tidak ada maksud apa-apa. Lagipula, ini sebagai wujud perhatian kami. Apa perhatian dalam bentuk rasa-ingin-tahu-yang-besar begitu mengganggu kalian, para pria?

6. Bertanya tentang kondisi tubuh.
Wanita paling suka bertanya,"Apakah aku cantik?", "Aku gendutan ya?","Muka aku jerawatan jadi jelek ya?" dan serentetan pertanyaan serupa. Pertanyaan-pertanyaan itu merupakan pertanyaan menjebak dan sulit dijawab pria. Bilang tidak, dikira bohong. Bilang iya, wanita tidak senang. Serba salah.

Wanita itu sangat peduli dengan penampilannya. Jadi, para pria, harap maklumi saja ya?! :D

7. Busana.
Pria tidak bisa melihat perbedaan antara acrylic skivvy dari DKNY atau kain warna hitam lainnya dari Zambesi. Apa salahnya pakai celana panjang yang dibeli tahun lalu? Kenapa mesti beli lagi? Bukankah yang lama masih bagus dipakai?

Bisa kembali ke poin 1.

8. Cemburuan.
Wanita akan cemburu ketika melihat mata prianya terbelalak ketika menonton adegan seksi atau melihat wanita lain. Padahal, wanita bilang tidak suka pada pria yang overprotective dan penuh prasangka. Hal ini cukup membingungkan para pria.

Karena wanita ingin dimengerti~ Ia ingin di-nomorsatu-kan di antara wanita-wanita lain. Dan ketika sudah jadi nomorsatu, bukan berarti para pria bisa overprotective. Kenapa? Karena wanita ingin dimengerti~

9. Cinta.
Wanita sering bertanya kepada pria, "Apakah kamu masih cnta sama aku?", "Apakah kamu masih saya? masih suka? bla bla bla." Pertanyaan ini mengganggu bagi pria, karena bagi pria, cukup sekali saja dia mengatakan I Love You akan terus berlaku sampai dia menampakkan perubahan. 

Wanita itu butuh kepastian. Oleh karena itu, setiap saat harus dipastikan? Hihi..

10. Menu.
Saat makan di luar, biasanya wanita bilang tidak mau ini, itu. Tapi ketika pria memesan untuk dirinya sendiri, sepanjang makan si wanita terus ambil dari piringnya. Pria merasa  terganggu dengan sikap tersebut.

Ngicip doang apa salahnya sih? Lagian makan berdua bareng-bareng kan seru~

11. Tak punya baju.
Meski baju wanita selemari penuh, maka wanita tetap akan bilang tidak punya baju. Bajunya cuma itu. Bingung pake baju apa. Dan seterusnya. Wanita merasa salah tingkah jika bertemu dengan orang tersebut pada kesempatan lain tapi masih pakai baju yang sama.

Bisa kembali (lagi) ke poin 1.
 
12. Permainan bertanya.
Wanita suka sekali pertanyaan, "Dulu pertama kali kita bertemu dimana? Waktu itu aku pakai baju warna apa? Terus kita pergi kemana aja?" Kalau pria salah jawab, wanita akan marah. Kalau pria bilang lupa, wanita menganggap pria kurang perhatian. 

Wanita itu pengingat ulung. Kejadian yang mungkin bagi pria biasa saja, namun bagi wanita bisa saja dianggap sebagai momen penting yang tak seharusnya tuk dilupakan. Itulah kenapa wanita sering mengungkitnya dengan permainan bertanya. Jawab yang benar ya para pria.

13. Alasan.
Pria merasa serba salah ketika si wanitanya memintanya menjelaskan alasan sesuatu yang dilakukannya. Padahal terkadang mereka melakukan sesuatu tanpa alasan tertentu. 

Kalau ditanya kenapa? Mungkin jawabannya karena wanita memiliki rasa ingin tahu yang besar (poin 5)
 
14. Belanja.
Belanja merupakan olahraga satu-satunya yang tidak bisa dilakukan pria. Itu sebabnya mereka paling benci kalau diminta mengantar si wanita belanja.

Untuk poin yang satu ini, mohon dengan amat sangat sekali pengertiannya :D Apalagi kalau sudah lihat diskon sana sini, bisa seharian belanja deh.

14 poin diatas sudah kutambahi komentar (tulisan yang dicetak miring) dari aku sebagai seorang wanita.
Hei para wanita, apakah kalian menyetujui komentar yang ku berikan? Atau justru ada yang ingin menambahkan?
Hei para pria, apakah benar 14 poin diatas tidak kalian sukai? Yakin? *pasang muka senyum dengan tangan mengepal*

3 comments:

  1. bener semua tuh mba ,,,,hehe

    ReplyDelete
  2. hihihi.. senyum2 sendiri, akunya, eh tapi kalau yang menggerutu, aku juga tak suka lihat orang menggerutu :D

    ReplyDelete
  3. pantas pacar aku betah pacaran sampe 3 tahun, dari 14 poin diatas yg aku lakuin cuma 2 poin.. #Narsis :P

    ReplyDelete

Terima kasih telah mengunjungi Wamubutabi :)
Silahkan tinggalkan jejak ^^

Powered by Blogger.